SIGI, Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Untuk memupuk kekompakkan dan Sinergitas antara TNI Polri bersama masyarakat kabupaten sigi, Personel Polres Sigi yang dipimpin Kabag Ops AKP Ahmad Bagus Harun,S.H. lakukan kerja bakti bersama di Taman Makam Bahagia (TMB) Jl. Poros Palu Kulawi Desa Maku Kec. Dolo Kab. Sigi., Rabu (25/05/2022) Pagi
Hadir dalam kegiatan kerja bakti tersebut yakni Pabung Sigi Letkol Inf. Aidin Pakaya, S.ag, Kabag Ops Polres Sigi AKP Ahmad Bagus Harun, S.H, Personel Gabungan Polres Sigi, Personel Kodim 1306 Kota Palu dan Masyarakat Desa Maku Kec. Dolo Kab. Sigi.
Kabag Ops AKP Ahmad Bagus Harun,S.H. mengatakan melalui kerja bakti bersama ini, merupakan wujud sinergitas antara TNI Polri serta masyarakat guna menjaga kebersamaan dan kekompakkan dengan tujuan membuat lingkungan Taman Makam Bahagia (TMB) tersebut terasa aman dan nyaman.
AKP Ahmad Bagus Harun,S.H. Juga menambahkan “Kegiatan kerja bakti bersama TNI Polri dan masyarakat seperti ini akan terus dilaksanakan secara rutin dan berkesinambungan sebagai wujud sinergitas dan kami juga mengajak seluruh masyarakat untuk senantiasa menjaga kebersihan lingkungan sekitar Taman Makam Bahagia (TMB) yang telah dibersihkan.
Higiranews/Humas Polres Sigi
Komentar
Posting Komentar